Donor Darah: Yuk Kita Kenali

Pengertian Donor Darah

Donor darah adalah proses pengambilan darah dari seseorang secara sukarela untuk maksud dan tujuan transfuse darah bagi orang lain yang membutuhkan. Semua orang dapat menjadi pendonor darah jika memenuhi persyaratan yang berlaku.

Syarat-syarat Menjadi Pendonor Darah

  • Sehat jasmani dan rohani
  • Umur 17 – 65 tahun
  • Berat badan minimal 45 kg
  • Denyut nadi normal: 60 – 100 kali per menit
  • Suhu tubuh 36.6 – 37.5o C
  • Tekanan darah normal: Systole: 100 - 140 mmHg. Dyastole: 60 - 90 mmHg.
  • Kadar haemoglobin minimal 12.0 gr/dl untuk wanita, dan 13.0 g/dl untuk pria
  • Interval donor minimal 12 minggu atau 3 bulan sejak donor darah sebelumnya (maksimal  5x dalam setahun).

Jangan Menyumbangkan Darah Jika:

  • Mempunyai penyakit jantung dan paru-paru
  • Menderita kanker
  • Menderita tekanan darah tinggi (hipertensi)
  • Menderita kencing manis (diabetes)
  • Memiliki kecenderungan perdarahan abnormal atau kelainan darah lainnya
  • Menderita epilepsy dan sering kejang
  • Menderita atau pernah menderita Hepatitis B atau C
  • Mengidap Sifilis
  • Ketergantungan Narkoba
  • Kecanduan minuman beralkohol
  • Mengidap atau beresiko tinggi terhadap HIV / AIDS
  • Dokter menyarankan untuk tidak menumbangkan darah karena alasan kesehatan

Kapan Harus Menunda Untuk Menyumbangkan Darah?

  • Sedang sakit demam atau influenza, tunggu 1 minggu setelah sembuh
  • Setelah cabut gigi, tunggu 5 hari setelah sembuh
  • Setelah operasi kecil, tunggu 6 bulan.
  • Setelah operasi besar, tunggu 12 bulan
  • Setelah transfuse, tunggu 1 tahun
  • Setela tattoo, tindik, tusuk jarum dan transplantasi, tunggu 1 tahun
  • Bila kontak erat dengan penderita hepatitis, tunggu 12 bulan
  • Sedang hamil, tunggu 6 bulan setelah melahirkan
  • Sedang mnyusui, tunggu 3 bulan setelah berhenti menyusui
  • Setelah sakit malaria, tunggu 3 tahun setelah bebas dari gejala malaria
  • Setelah berkunjung ke daerah endemis malaria, tunggu 12 bulan
  • Bila tinggal di daerah endemis malaria selama 5 tahun berturut-turut, tunggu 3 tahun setelah keluar dari daerah tersebut
  • Bila sakit tipus, tunggu 65 bulan setelah sembuh
  • Setelah vaksi, tunggu 8 minggu
  • Ada gejala alergi, tunggu 1 minggu setelah sembuh
  • Ada infeksi kulit pada daerah yang akan ditusuk, tunggu 1 minggu setelah sembuh
  • Setelah 6 bulan dari luar negeri.

Manfaat Donor Darah Bagi Kesehatan:

  • Menjaga kesehatan jantung: saat rutin mendonorkan darah maka j umlah zat besi dalam darah lebih stabil dan menurunkan risiko penyakit jantung.
  • Meningkatkan produksi sel darah merah: mendonorkan darah akan membantu tubuh mendapatkan pasokan darah baru setiap mendonorkan darah  sehingga merangsang pembuatan darah baru.
  • Membantu penurunan berat badan: salah satu metode diet dan pembakaran kalori dengan mendonorkan darah (450 ml darah) akan membantu proses pembakaran kalori 650
  • Mendapatkan kesehatan psikologis: orang usia lanjut yang rutin menjadi pendonor akan merasakan tetap berenergi dan bugar.Mendeteksi penyakit serius: Prosedur standar awal adalah darah kita akandiperiksa dari berbagai macam penyakit seperti HIV, Hepatitis B & C, Sifilis, dan malaria.

Persiapan Sebelum Mendonor:

Sebelum Donor Darah:
  • Malam sebelum mendonor, tidur yang cukup (6-8 jam)
  • Konsumsi makanan yang seimbang (banyak sayur & buah)
  • Minum air minimum 2 liter perhari
  • Dianjurkan minum 500 ml air sesaat sebelum donor
Selama Donor Darah
  • Kenakan pakaian nyaman, yang bagian lengan dapat diangkat melewati siku
  • Setelah mendonor, istirahat dulu di ruang tunggu sambil menikmati makanan kecil yang disediakan panitia
Setelah Donor Darah
  • Minum banyak air minimum 2 liter per hari
  • Bila mengalami kepala pusing, perasaan melayang, atau hampir pingsan setelah donor darah, hentikan kegiatan anda. Segera duduk atau berbaring hingga kondisi anda membaik
  • Hindari mengangkat berat atau melakukan latihan fisik yang berat selama minimal 24 jam untuk mencegah terjadinya cedera/kecelakaan.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar