Tomat

BUAH TOMAT (Lycopersicum esculentum Mill) adalah tumbuhan asli Amerika Tengah dan Selatan. Tomat adalah buah yang memiliki berbagai vitamin dan senyawa anti penyakit.

Berikut Fakta Tentang Tomat

Zat aktif utama dalam tomat adalah Likopen (lycopene), yang berperan sebagai antioksidan dan memiliki pengaruh dalam menurunkan resiko berbagai penyakit kronis termasuk kanker. Kandungan likopen pada tomat dipengaruhi suhu, jika suhu naik maka likopen semakin banyak terbentuk. Sehingga olahan tomat yang melalui proses pemanasan seperti pasta, saus dan sari tomat mengandung likopen yang tinggi.

Tomat kaya akan Vitamin A (623 IU/100gr) dan C (19,1mg/100gr). Satu buah tomat ukuran sedang mengandung hampir setengah jumlah kebutuhan harian Vitamin C orang dewasa. Manfaat Vitamin C selain sebagai antioksidan juga berperan dalam meningkatkan penyembuhan luka.

Kalium dalam buah tomat (222mg/100gr) mempunyai efek yang baik bagi kesehatan, yaitu membantu menurunkan tekanan darah. Sehingga baik dalam mencegah dan mengendalikan hipertensi.

Tomat mengandung lemak dan kalori dalam jumlah rendah, bebas kolesterol dan merupakan sumber serat dan protein yang baik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar